Setiap tahun, semakin banyak orang Indonesia yang memilih untuk menghabiskan liburan di luar negeri. Destinasi populer seperti Korea, Jepang, dan berbagai negara Eropa dengan musim dingin menjadi pilihan utama bagi wisatawan Indonesia.
Berjalan-jalan di kota yang terhampar lapisan salju sambil menikmati momen indah bersama orang yang kita cintai. Ini merupakan salah satu opsi untuk menjalani masa liburan. Namun, perjalanan ke luar negeri juga mengharuskan kita untuk merencanakan segala sesuatunya dengan matang, terutama dalam hal persiapan pakaian musim dingin.
Ketika berlibur di negara dengan cuaca dingin, membawa pakaian yang hangat dan nyaman adalah sebuah keharusan. Di samping itu, tentu saja, kita juga ingin tetap tampil stylish saat berpose sebagai foto-foto kenangan liburan.
Pakaian Musim Dingin
Untuk membantu Modusers tampil dengan gaya musim dingin yang stylish, berikut ini pilihan pakaian musim dingin dengan sentuhan modis. Beberapa di antaranya, yaitu padded jacket, coat, long cardigan, hoodie, dan sweater.
Padded Jacket
Padded jacket atau terkenal sebagai jaket tebal adalah salah satu item pakaian yang perlu kamu miliki selama musim dingin. Jaket ini khusus untuk memberikan perlindungan terbaik dari suhu dingin dan angin kencang. Namun, yang membuatnya semakin istimewa adalah kemampuannya untuk menjagamu tetap stylish.
Rekomendasi padded jacket yang elegan adalah Monogram Short Padded Jacket dari Benang Jarum. Jaket satu ini menawarkan sesuatu yang berbeda melalui desain dan aksennya.
Padded jacket atau jaket puffer ini merupakan jenis jaket dengan desain lebih bervolume daripada jaket musim dingin wanita lainnya. Dengan ketebalannya, jaket ini pun dapat menghangatkan tubuhmu secara sempurna.
Bahan polyester pada padded jacket ini juga seperti bantalan-bantalan empuk yang sangat rapi. Tak hanya nyaman saat musim dingin, motif monogram khas Benang Jarum nya juga membuat padded jacket ini cocok untuk menyempurnakan OOTD-mu dengan sentuhan elegan.
Jika Modusers mencari jaket merk lainnya, kamu bisa mencoba produk Eiger Heatwave Insulation Jacket. Salah satu fitur unggulan dari Eiger Heatwave Insulation Jacket adalah teknologi Tropic Warm. Teknologi yang membuat jaket ini benar-benar menjaga tubuh tetap hangat, bahkan saat cuaca ekstrem. Tropic Warm bekerja dengan cara mengisolasi panas tubuh, sehingga kamu dapat tetap nyaman dan hangat dalam kondisi dingin.
Selain itu, Eiger Heatwave Insulation Jacket juga memiliki gasket di bagian ujung lengan. Gasket adalah bagian penting dari desain jaket ini, karena dapat menghalangi udara dingin masuk ke dalam jaket.
Selain kenyamanan dan perlindungan yang luar biasa, Eiger Heatwave Insulation Jacket juga memiliki desain stylish. Jaket ini hadir dalam berbagai pilihan warna dan model yang cocok untuk berbagai kesempatan. Modusers dapat menggunakannya untuk hiking, camping, atau bahkan sekadar berjalan-jalan di kota pada hari yang dingin.
Coat
Di antara pilihan yang ada, coat adalah salah satu fashion must-have yang tidak boleh kamu lewatkan. Tidak hanya berfungsi sebagai perlindungan dari angin dan cuaca dingin, coat juga menciptakan kesan yang elegan. Kebanyakan coat memiliki potongan yang rapi dan bahan berkualitas tinggi.
Salah satu pilihan coat yang tak kalah menarik adalah Noel Light Coat dari Benang Jarum. Coat ini bukan hanya pilihan yang modis, tetapi juga praktis untuk menghadapi musim gugur.
Noel Light Coat Benang Jarum memiliki desain yang sangat menarik. Dengan full hidden button dari atas hingga bawah, serta sabuk pengikat di pinggang, coat ini mampu memberikan ilusi pinggang yang lebih ramping. Selain itu, coat ini juga lengkap dengan storm flaps, lapisan khusus yang akan melindungimu dari tetesan air. Ini berarti kamu dapat tetap kering dan stylish ketika cuaca tidak bersahabat.
Tersedia dalam lima pilihan warna lembut, mulai dari olive, light orange, sunbaked, tan, hingga butter, Noel Light Coat Benang Jarum dapat dengan mudah kamu kombinasikan dengan berbagai pilihan bawahan. Modusers bisa menciptakan kontras menarik dengan memilih bawahan berwarna tua atau menciptakan tampilan yang lebih berani dengan bawahan berwarna bold.
Untuk menjaga diri tetap hangat saat mengenakan coat ini di musim dingin, Modusers juga bisa menambahkan lapisan dasar seperti long sleeves atau turtleneck. Ini tidak hanya akan membuat kamu terasa lebih hangat tetapi juga stylish.
Sementara itu, ketika suhu rendah, penting untuk Modusers memiliki coat yang nyaman, hangat, dan modis. Selain dari brand Benang Jarum, kamu juga bisa mengenakan Uniqlo Coat Short Double Face saat musim dingin.
Menghadirkan kombinasi sempurna antara kualitas, kenyamanan, dan desain kekinian. Coat ini terbuat dari wol berkualitas tinggi yang lembut dan tekstur ringan. Dengan kerah besar dan desain double-breasted dalam siluet boxy, Uniqlo Coat Short Double Face memberikan tampilan yang sangat modis. Desainnya yang rileks di sekitar bahu membuat kamu merasa nyaman sepanjang hari.
Coat ini sangat cocok untuk berbagai kesempatan, mulai dari acara santai hingga formal. Modusers dapat mengenakannya untuk berjalan-jalan di taman, berkumpul dengan teman-teman, atau bahkan untuk menghadiri pesta musim dingin. Uniqlo Coat Short Double Face juga menawarkan berbagai pilihan warna yang sesuai dengan selera.
Kamu dapat memilih dari warna navy, gray, atau off-white. Selain itu, tersedia dalam berbagai ukuran mulai dari S hingga XL, sehingga kamu dapat dengan mudah menemukan yang paling sesuai dengan postur tubuh. Uniqlo Coat Short Double Face adalah pilihan yang tepat untuk tetap hangat dan modis sepanjang musim dingin.
Long Cardigan
Long cardigan adalah pakaian serbaguna yang tidak hanya dapat membuat kamu tetap hangat tetapi juga tetap terlihat modis di musim dingin. Lydia Long Cardigan dari Benang Jarum adalah salah satu long cardigan yang perlu kamu perhatikan.
Terbuat dari kombinasi bahan berkualitas tinggi, seperti polyester, nylon, wol, dan spandex, cardigan ini memberikan sentuhan lembut dan nyaman saat kamu memakainya. Materialnya juga mampu menjaga suhu tubuh tetap hangat selama musim dingin.
Keunggulan lain dari Lydia Long Cardigan adalah pilihan warna yang beragam. Tersedia dalam warna ungu, abu-abu, biru, dan merah, Modusers dapat dengan mudah menyesuaikan cardigan ini dengan gaya dan preferensi.
Aksen medium-buttons yang terdapat di beberapa sisi cardigan memberikan sentuhan modis yang menambah daya tariknya. Tidak hanya menjaga kamu tetap hangat selama musim dingin, Lydia Long Cardigan juga dapat membuat Modusers tampil menawan dalam setiap kesempatan. Cardigan ini adalah pilihan yang sempurna untuk acara casual maupun formal.
Selain Lydia Long Cardigan, masih ada satu rekomendasi long cardigan lain yang perlu Anda pertimbangkan untuk musim dingin, yaitu Benhill Cardigan Denim. Cardigan panjang ini terbuat dari bahan denim yang lembut, memberikan tekstur yang halus saat menyentuh kulitmu. Detail ruffle di bagian depan cardigan menambah sentuhan manis pada penampilan, membuatnya tampak lebih feminin. Modusers dapat mengkombinasikannya dengan legging atau skinny jeans.
Hoodie
Saat musim dingin tiba, satu hal yang pasti kamu cari adalah pakaian yang dapat memberikan kehangatan ekstra. Hoodie adalah pilihan yang sempurna untuk mengatasi suhu rendah. Tidak hanya memberikan kehangatan yang baik, tetapi juga kenyamanan ekstra dan gaya yang modern.
Salah satu rekomendasi hoodie adalah Boyfriend Hoodie dari Benang Jarum. Hoodie ini memiliki beberapa keunggulan yang membuatnya menjadi pilihan yang sempurna untuk musim dingin. Terbuat dari bahan kombinasi katun, polyester, dan spandex yang lembut dan tebal. Ini bukan hanya membuatnya nyaman tetapi juga memberikan tingkat kehangatan yang baik di musim dingin.
Hoodie ini memiliki potongan sedikit oversized yang memberikan kenyamanan ekstra dan gaya yang santai. Dengan adanya kapuchon pada hoodie ini, kamu dapat melindungi kepala dan telinga dari angin yang dingin. Selain itu, hoodie ini juga memiliki logo Benang Jarum yang memberikan sentuhan modern pada penampilan.
Selain Boyfriend Hoodie dari Benang Jarum, ada juga pilihan hoodie lain yang tak boleh kamu lewatkan, yaitu Erigo Hoodie Kairav Navy. Hoodie ini memiliki karakteristik yang berbeda namun tetap mengesankan. Erigo Hoodie Kairav Navy terbuat dari bahan yang tebal, lembut, dan halus, sehingga terasa nyaman di kulitmu. Modelnya sangat sederhana dan klasik, menjadikannya pilihan yang tidak pernah ketinggalan zaman.
Warna navy yang netral cocok untuk wanita maupun pria. Hoodie ini tersedia dalam berbagai ukuran, mulai dari S hingga XL, sehingga kamu dapat menemukan ukuran yang sesuai dengan kebutuhan. Potongan hoodie ini pun tidak membentuk lekuk tubuh. Bagian leher yang tinggi dan hoodie yang bisa kamu serut dapat menambah perlindungan saat udara semakin dingin.
Sweater
Musim dingin adalah saat yang tepat untuk mengekspresikan gaya fashion-mu dengan pakaian yang hangat dan stylish. Salah satu item yang tak boleh absen dari lemari pakaian saat musim dingin adalah sweater. Sweater tidak hanya menjaga tubuhmu tetap hangat, tetapi juga menjadi elemen penting dalam menghasilkan penampilan yang menarik.
Salah satu pilihan terbaik untuk musim dingin adalah Sweatshirt dari Benang Jarum. Sweatshirt ini memiliki karakteristik yang unik dengan lengan dolman atau batwing sleeves yang longgar. Sehingga dapat menyamarkan tubuhmu agar terlihat lebih proporsional. Selain itu, bahannya juga sangat lembut dan nyaman, kamu dapat mengenakan sweatshirt ini dalam waktu yang lama. Sweatshirt dari Benang Jarum memiliki berbagai pilihan warna, seperti beige, carrot, dan plum. Kamu bisa dengan mudah melapisi sweatshirt ini dengan kaos di bawahnya untuk tetap hangat dan stylish.
Basic Sweater Hard Pill To Swallow adalah pilihan lain yang perlu kamu pertimbangkan. Salah satu keunggulannya adalah beragam koleksi warna yang bisa kamu mix and match sesuai dengan style pribadimu. Koleksi warnanya sangat bervariasi, mulai dari warna-warna soft hingga bold yang cocok untuk berbagai kesempatan.
Selain warna yang menarik, Basic Sweater Hard Pill To Swallow juga memiliki hiasan gambar landmark kota-kota dunia di bagian punggungnya. Hal ini menambahkan elemen keunikan pada sweater dan menjadi item yang bisa menarik perhatian.
Demikianlah informasi seputar rekomendasi pakaian musim dingin. Kamu bisa menggunakannya saat berlibur ke luar negeri ataupun ketika musim dingin di Indonesia. Berbagai pilihan pakaian musim dingin tidak hanya membuatmu hangat tetapi juga terlihat stylish.
GIPHY App Key not set. Please check settings