in

Lilin Aromaterapi Percantik Dekorasi

Sebagian besar orang memanfaatkan lilin aromaterapi dengan cara menghirupnya untuk menimbulkan sensasi tertentu, seperti menenangkan diri dan mengatasi rasa sakit. Namun sebenarnya, ada manfaat lain yang Modusers bisa ambil dari lilin yang mengeluarkan berbagai aroma wewangian ini. Keragaman bentuk dan warnanya yang memanjakan mata, dapat Kamu manfaatkan untuk mempercantik dekorasi interior rumahmu.

Pemilihan aroma yang tepat akan memaksimalkan fungsi lilin aromaterapi di berbagai sudut ruang. Misalnya aroma segar seperti citrus untuk public area dan aroma lembut untuk kamar tidur.

Baca juga: Wangi Sepanjang Hari dengan Rekomendasi Berbagai Jenis Parfum Ini

Dengan mengombinasikan lilin aromaterapi dan barang-barang yang tersedia di rumah, tampilan ruangan pun menjadi lebih istimewa. Berikut Modusgaia pilihkan beberapa inspirasi untuk memadupadankan lilin aromaterapi dengan berbagai macam barang  yang ada di rumah:

1. Dekorasi Lilin dalam Toples Kaca

Lilin Aromaterapi Percantik Dekorasi lilin1
Source : freshome

Biasanya kita memanfaatkan toples kaca sebagai wadah camilan, atau bumbu dapur. Nah Modusers bisa memanfaatkannya juga untuk menyimpan lilin aromaterapi. Sebaiknya pilih lilin berwarna untuk menciptakan dekorasi seperti ini. Jika ingin lebih unik, Kamu bisa menambahkan pasir, jagung kering atau kacang-kacangan pada bagian bawah toples. Bisa juga sisipkan daun kering atau pita sesuai selera untuk lebih mempercantik tampilannya. 

Kamu bisa menaruh kreasi lilin ini di meja makan dengan aroma peppermint karena aroma ini dapat meredakan gangguan lambung. Jadi acara makanmu dapat lebih tenang dan nyaman tanpa ada gangguan perut yang berarti. Selain itu, lilin beraroma peppermint juga dapat meredakan otot yang tegang, gatal-gatal, sakit kepala dan nyeri haid pada wanita.

Lilin aromaterapi dengan berbagai macam bentuk & warna lucu ini, bisa jadi pilihan untuk mengisi toples transparanmu:

Lilin Aromaterapi Percantik Dekorasi LiinF1
Mini Bubble Scented Candle

Rp 15.000

Buy from here
Macaron Candle Set

Rp 136.000

Buy from here
Cereal Edition Scented Candle

Rp 75.000

Buy from here
Pins
  1. Mini Bubble Scented Candle
  2. Macaron Candle Set
  3. Cereal Edition Scented Candle

2. Dekorasi Lilin dalam Akuarium

Lilin Aromaterapi Percantik Dekorasi lilin-2
Source : Pinterest

Jika Modusers memiliki akuarium yang sudah tidak terpakai, jangan langsung membuangnya. Kamu dapat memanfaatkan akuarium tersebut untuk hiasan interior rumah. Caranya hanya dengan memasukkan lilin aromaterapi kedalam akuarium, kemudian menaruhnya di meja ruang keluarga sebagai centerpiece. Jangan lupa untuk menyesuaikan tinggi lilin dengan akuarium yang Kamu gunakan. 

Untuk kenyamanan berkumpul dengan keluarga, Kamu bisa memilih lilin dengan aroma sandalwood. Aroma khas kayu memang cocok untuk membuat hati tenang, meringankan stress dan tekanan yang dialami sehari-hari. 

Lilin beraroma lavender juga cocok untuk mengharumkan ruang keluarga, karena wewangian ini menyegarkan pernapasan dan menghindarkan kita dari gigitan nyamuk. Jadi, acara berkumpul dengan keluarga pun tidak akan terganggu. 

Lilin aromaterapi berbentuk batangan dengan ulir vertikal dari Premiere Beaute ini bisa jadi alternatif pilihan untuk mengisi kekosongan dalam akuariummu.

Lilin Aromaterapi Percantik Dekorasi Lilin-fix2
Premiere Beaute Scented Candle

Rp 99.000

Buy from here
Pins
  1. Premiere Beaute Scented Candle

Baca juga: Cara Hilangkan Stress, Coba Lakukan 5 Kegiatan Ini

3. Lilin bercermin untuk Hiasan Kamar

Lilin Aromaterapi Percantik Dekorasi lilin-3
Source: thoughtcatalog

Untuk menambah kesan elegan dalam kamar tidur, Modusers dapat menempatkan lilin aromaterapi berhadapan dengan cermin. Selain membuat kamar tidur terlihat lebih luas, cermin yang merefleksikan cahaya lilin wewangian ini pun membuat ruangan terkesan lebih tenang.

Lilin beraroma mawar atau vanilla bisa Kamu tempatkan di ruangan ini karena dapat mengatasi insomnia dan menyeimbangkan kinerja hormon tubuh. Namun jika ingin lebih menikmati suasana dengan pasangan, Kamu dapat memilih aroma melati yang bisa membangkitkan gairah. Dekorasi ini membutuhkan lilin aromaterapi dengan kemasan yang tidak mudah terbakar agar nyala api tidak merembet ke barang-barang lain. 

Contohnya seperti lilin aromaterapi keluaran Zara ini sudah terbungkus dengan kemasan kaca yang tebal. Lilin beraroma vanilla ini terbuat dari bahan alami yang tentunya aman bagi kesehatan. 

Lilin Aromaterapi Percantik Dekorasi Lilin-fix3
Zara Home Aromatic Candle

Rp 333.335

Buy from here
Pins
  1. Zara Home Aromatic Candle

Namun, jika ingin kesan yang lebih romantis, Kamu bisa memanfaatkan lilin dengan aksen bunga kering asli dari Lush Scented Candle. Lilin aromaterapi berbahan dasar kedelai ini memiliki sembilan macam aroma yang bisa Kamu rikues sesuai keinginan. 

Lilin Aromaterapi Percantik Dekorasi lilin-3
Scented Candle With Dried Flower

Rp 76.000

Buy from here
Pins
  1. Scented Candle With Dried Flower

4. Lilin Berselimut Kayu Manis Membuat Tampilan Lebih Dinamis

Lilin Aromaterapi Percantik Dekorasi lilin-4
Source: Home Stories A to Z

Kayu manis tidak hanya bisa  memperkaya rasa masakan, tapi juga dapat mempermanis tampilan lilin aromaterapi, Modusers. Susun kayu manis berjajar vertikal pada bagian luar lilin aromaterapimu. Kemudian ikat dengan pita kain atau tali goni sesuai selera. Setelah selesai, Kamu dapat menata lilin dengan kreasi kayu manis ini pada foyer untuk menemanimu menyambut tamu yang berkunjung.

Aroma yang dihasilkan oleh kayu manis ini dapat meredakan ketegangan otot, melegakan pernapasan dan tenggorokan serta mengatasi kelelahan otak.

Jika tidak memiliki waktu untuk membuatnya, Modusers bisa langsung membeli lilin aromaterapi dengan hiasan kayu manis dari ini.

Lilin Aromaterapi Percantik Dekorasi lilin-4-fix
Cinnamon Stick Candle by Kindle Kandle

Rp 225.000

Buy from here
Cinnamon Stick Scented Candle by Canella

Rp 139.000

Buy from here
Pins
  1. Cinnamon Stick Candle by Kindle Kandle
  2. Cinnamon Stick Scented Candle by Canella
 

Bagaimana Modusers, sudah terbayang kan, aroma dan perabotan apa saja yang bisa menjadi padanan lilin aromaterapi untuk mempercantik interior rumahmu? Kamu juga dapat coba memvariasikannya dengan barang-barang lain yang ada di rumah. Selamat berkreasi!

Written by Nathania Helga

Perkenalkan saya Nathania Helga, creative design dan content specialist di @modusgaia dan @shopdiscount.id.

Comments

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

GIPHY App Key not set. Please check settings

Loading…

0

Cara Menghilangkan Stres, Coba Lakukan 5 Kegiatan Ini

hijab

10 Inspirasi Hijab Segiempat dan Pashmina ala Lesty Kejora yang Simple dan Modis