Meninggalnya Virgil Abloh merupakan berita duka bagi rumah fashion, fans maupun keluarga yang ditinggalkan. Seniman asal Amerika Serikat ini meninggal di umur 41 tahun akibat penyakit kanker yang dideritanya. Menyisakan isak tangis dan kenangan dengan karya-karya masterpiece yang tentunya tidak mudah dilupakan.
Virgil Abloh desainer ternama dari pendiri brand Off-white, terhitung sudah 9 tahun brand yang identik dengan motif garis ini berdiri. Dikenal sebagai pria kulit hitam pertama salah satu pimpinan kreatif di lini fashion populer asal Prancis.
Off White sudah melakukan banyak kolaborasi ikonik diantaranya dengan nike untuk sepatu, brand Jordan menampilkan sporty outfit, furniture besar IKEA dengan produk home living, Kanye West untuk cover albumnya, dan masih banyak kolaborasi memorable lainnya.
Salah satu penghormatan diberikan oleh Louis Vuitton dengan mendirikan patung raksasa Virgil Abloh di Miami Marine Stadium, Amerika Serikat. Patung beragam warna dengan memegang buku sketsa Louis Vuitton, mengenakan kacamata menatap ke arah langit.
Tak hanya itu brand yang sudah berkolaborasi dengan BTS ini juga menggelar fashion show dalam rangka mengenang karya-karya dari Virgil Abloh. Nama dari tema koleksi tersebut adalah ‘Virgil Was Here’ dihadiri oleh para selebritis dan fashion enthusiast sebagai tanda penghormatan terakhir.
GIPHY App Key not set. Please check settings